Foto: Taman Wisata Alam Bantimurung Sulawesi Selatan

Foto: Taman Wisata Alam Bantimurung Sulawesi Selatan

bantimurung
wahok-foto gambar keren taman alam bantimurung

Taman Wisata Alam Bantimurung merupakan aset pariwisata Sulawesi Selatan yang tiada bandingnya. Di kawasan ini, pengunjung bisa menikmati berbagai obyek wisata seperti air terjun, cagar alam serta gua purbakala.

Di samping itu, kupu-kupu yang memiliki aneka warna melengkapi indahnya pemandangan di sekitar kawasan ini.

Kawasan Taman Wisata Alam Bantimurung, yang terletak di Kecamatan Bantimurung Kabupaten Maros, dapat ditempuh dalam waktu 60 menit dari kota Ujung Pandang.

Di kawasan ini, Anda bisa menikmati air terjun, Cagar Alam Bantimurung, Taman Wisata Gua Pattunuang, Cagar Alam Karaenta serta gua purbakala Leang-leang.
Foto: Taman Wisata Alam Bantimurung Sulawesi Selatan

Air Terjun Bantimurung terletak di lembah pebukitan batu karang dengan vegetasi hutan trofis yang membuat kawasan ini menjadi habitat ideal untuk berbagai jenis kupu-kupu dan burung yang terkenal karena kelangkaannya.

Kawasan air terjun dan sekelilingnya adalah salah satu tempat yang menarik, menyenangkan dan nyaman untuk berenang atau sekadar berjalan-jalan. Air terjun yang mengalir dari batu karang dari ketinggian sekitar 15 m jatuh mengalir ke sungai yang diteduhi pepohonan.

Dengan lebar air terjun sekitar 20 meter, pengunjung bisa berenang di areal yang bentuknya menyerupai kolam tepat di bawah air terjun.
Foto: Taman Wisata Alam Bantimurung Sulawesi Selatan

Aneka warna kupu-kupu yang bertebangan menambah indahnya pemandangan di sekitarnya. Kupu-kupu ini dapat dijumpai di kawasan wisata alam Bantimurung. Kupu-kupu sebagai lambang keindahan dan kelemahlembutan selalu menarik perhatian. Bahkan, ada yang menyebutnya, kupu-kupu sebagai satu-satunya kelompok serangga yang tercantik di dunia.

Pakar zoologi asal Inggris, Alfred Russel Wallace (1856), menjuluki Bantimurung sebagai The Kingdom of Butterfly, karena di kawasan ini terdapat berbagai jenis dan spesies kupu-kupu.
Foto: Taman Wisata Alam Bantimurung Sulawesi Selatan

Menurut hasil penelitian terakhir yang dilakukan Dr. Mappatoba Sila dari Universitas Hasanuddin (Unhas) 1997 menunjukkan, dari sekitar 270 jenis kupu-kupu yang ditemukan Wallace di kawasan Bantimurung, kini tinggal 147 jenis atau sekitar 50 persen jenis kupu-kupu itu telah punah.

Setelah puas berenang atau sekadar mendengar gemericik air terjun, Anda bisa meneruskan perjalanan ke "Gua Mimpi" (Dreaming Cave) di Taman Wisata Gua Pattunuang yang lokasinya tak jauh dari air terjun Dengan berjalan selama 15 menit melewati jalan setapak, kita sudah sampai di Gua Mimpi. Dengan menggunakan obor, kita bisa menikmati keindahan gua yang terbentuk dari batu karang.

Sementara itu, di taman wisata prasejarah Leang-leang kita bisa melihat sejumlah gua peninggalan prasejarah. Salah satu gua yang terdapat di Leang-leang berumur 5.000 tahun, seperti terlihat pada lukisan-lukisan di dinding gua.

Para arkeolog berkeyakinan bahwa sejumlah gua di sana pernah dihuni oleh manusia purba (periode mesolitik) pada awal 8.000 SM hingga 3.000 SM. Gua-gua tersebut juga menjadi sumber informasi tentang kehidupan zaman batu tidak hanya bagi Sulawesi tapi juga untuk kawasan Asia Tenggara secara umum

Terimakasih Telah Baca Postingan Foto: Taman Wisata Alam Bantimurung Sulawesi Selatan, Dari Admin wahok.com Semoga Bisa Berguna Dan ber-manfaat, Baca Juga Postingan Terbaru Admin Yaitu Foto Profil Dj Wanita Indonesia Paling Hot Dan Seksi
wahwok kuliner versi wahok Nomor Penting Taman Nasional bantimurung waterfall Bulusaraung Wikipedia bantimurung bulusaraung national park rammang rammang national park pesona keindahan bantimurung maros berapa harga tiket masuk bantimurung tinggi air terjun bantimurung asal usul sejarah bantimurung Gratis Letak‎: ‎Sulawesi Selatan, Indonesia Kota terdekat‎: ‎Makassar Luas‎: ‎43.700 hektare (437 km²) Didirikan‎: ‎2004 gamabar tato keren borneo Viral
Responsive

Ads

Here